Biodata Felicia Hwang - Miss International 2016

Biografi Profil Biodata Felicia Hwang dari Lampung di Pemilihan Puteri Indonesia 2016Felicia Hwang (lahir di Bandar Lampung, 18 April 1992; umur 24 tahun) adalah seorang karyawati dan model yang juga merupakan Runner-Up 1 kontes kecantikan Puteri Indonesia 2016 dan dimahkotai sebagai Puteri Indonesia Lingkungan 2016 yang berasal dari Lampung. Felicia pernah bekerja di UOB Bank Singapura. Felicia gadis asal Lampung ini memang tidak menyangka bisa menjadi perwakilan dari daerahnya. “Saya sangat senang udah terpilih menjadi Puteri Indonesia Lampung 2016, pertamanya memang saya minder tapi saya akan banyak belajar untuk menjadi yang terbaik,” tangkasnya. Licia sapaan akrabnya, yang pernah tinggal di Singapura selama 15 tahun ini, banyak memberinya pengalaman berharga.

Runner up Pertama Puteri Indonesia 2016 Felicia Hwang berhasil memikat para juri di ajang Miss International 2016 dan meraih titel 2nd runner up alias juara ketiga. Wanita kelahiran 1992 ini menjalani karantina yang berlangsung di Tokyo, Jepang sejak awal Oktober lalu. Ia bersaing dengan wanita cantik dan cerdas dari 69 negara lainnya. Di malam final yang berlangsung hari ini, Kamis (27/10/2016) di Tokyo Dome City Hall, Jepang, Felicia berhasil menjadi juara ketiga atau 2nd runner up. Sedangkan juara pertama adalah Kylie Verzosa dari Filipina dan juara keduanya jatuh ke tangan wanita cantik asal Australia, Alexandra Britton. Felicia mengalahkan kontestan negara lain, yaitu gelar 3rd runner up yang diraih perwakilan Nikaragua, Brianny Chamorro dan di posisi keempat diisi oleh Kaityrana Leinbach yang berasal dari Amerika Serikat.

#Berikut Para Pemenang Finalis Puteri Indonesia 2016 : Para Pemenang Finalis Puteri Indonesia 2016

Biografi Profil Biodata Felicia Hwang dari Lampung di Pemilihan Puteri Indonesia 2016Salah satunya adalah keberagaman budaya. Singapura memang terkenal dengan multi etnis. Licia selama berada di Singapura banyak belajar tentang disiplin waktu, berhadapan dengan masyarakat Singapura yang open minded dan masih banyak lagi. Menghabiskan masa kecilnya di Singapura membuat Licia menjadi mandiri dan tidak tergantung dengan orang tua. Pengalamannya ini membuat Licia mahir berbahasa Inggris dan Mandarin.

Ditanya persiapannya mengikuti ajang Puteri Indonesia 2016, “Jadi sebelum masuk karantina persiapan saya itu, yoga tiga kali seminggu dengan yoga tubuh saya berasa lebih kuat dan membantu sistem pernafasan saya. Oooh iya saya tidak lupa juga mengonsumsi Gula Asam dari Mustika Ratu. Itu ngebantu banget untuk saya yang menjalankan diet,” katanya dengan penuh semangat. Gadis yang menimba ilmu di Bradford University jurusan Accounting & Finance ini, memang terinspirasi dari Puteri Indonesia Lampung 2015, Laras Maranata Tobing. Good luck Felicia! Bring the good vibes.

#Lihat pula : Biodata Para Peserta Finalis Puteri Indonesia 2016